Suatu ketika, Nabi SAW meriwayatkan sebuah hadhits Qudsi yg isinya tentang beberapa golongan manusia yang semasa hidup di dunia tidak mau beribadah kepada ALLAH SWT, kutipan isinya adalah sbb:
Kelak di hari penghitungan (Yaumil Hisab), ada 4 golongan manusia yang akan ditanyai oleh ALLAH SWT...
1. Golongan pertama adalah Golongan Orang Kaya;
ALLAH : "Wahai hambaku, mengapa sewaktu di dunia engkau tidak (mau) beribadah kepadaKu?"
Org Kaya :"Wahai Tuhan, sesungguhnya kami sibuk mengurusi kekayaan yang kami miliki, sehingga kami tidak punya waktu yg cukup utk beribadah kepadaMu"
ALLAH : "Aku memiliki seorang hamba yg sangat kaya raya, namanya Sulaiman As, dia memiliki seluruh kerajaan di muka bumi ini (pada zamannya), namun ia tidak pernah lalai dalam beribadah kepadaKu"
2. Golongan kedua adalah Golongan Orang abdi/pegawai;
ALLAH : "Wahai hambaku, mengapa sewaktu di dunia engkau tidak (mau) beribadah kepadaKu?"
Sang pegawai :"Wahai Tuhan, sesungguhnya kami sibuk mengurusi pelayanan sebagai tugas kami, sibuk mengabdikan diri kepada tuan/majikan/pimpinan kami, sehingga kami tidak punya waktu yg cukup utk beribadah kepadaMu"
ALLAH : "Aku memiliki seorang hamba yg tekun dalam bekerja, namanya Yusuf As, dia digilir (dijual) dari majikan yang satu kepada majikan yang lain, namun ia tidak pernah lalai dalam beribadah kepadaKu, sekalipun saat ia dijebloskan ke dalam penjara"
3. Golongan ketiga adalah Golongan Orang Sakit;
ALLAH : "Wahai hambaku, mengapa sewaktu di dunia engkau tidak (mau) beribadah kepadaKu?"
Org yg Sakit :"Wahai Tuhan, sesungguhnya saat hidup di dunia kami mengalami sakit, sehingga kami sulit utk beribadah kepadaMu"
ALLAH : "Aku memiliki seorang hamba yg cukup-cukup sengsara dalam hidupnya, namanya Ayyub As, dia mengalami sakit kulit selama 25 tahun, bukan hanya darah dan nanah yg keluar dari lukanya, melainkan belatung, namun, jangankan lalai beribadah kepadaku, berdoa memohon kesembuhan pun ia malu kepadaKu..."
4. Golongan keempat adalah Golongan Orang Fakir;
ALLAH : "Wahai hambaku, mengapa sewaktu di dunia engkau tidak (mau) beribadah kepadaKu?"
Org Fakir :"Wahai Tuhan, sesungguhnya semasa hidup di dunia kami senantiasa dililit oleh faktor kemiskinan dan berbagai problematika sosial lainnya, kami jarang mendapatkan kesempatan utk mndapatkan makanan yang layak, kami sibuk berusaha memenuhi kebutuhan hidup kami dan keluarga kami, sehingga kami tidak punya waktu yg cukup utk beribadah kepadaMu"
ALLAH : "Aku memiliki seorang hamba yg paling fakir di muka bumi ini, namanya 'Isa As, dia tidak memiliki rumah, dia tidak memiliki pekerjaan, dia tidak memiliki istri maupun keluarga dan sanak saudara, namun ia tidak pernah lalai dalam beribadah kepadaKu..."
Demikianlah sebuah materi yang saya sarikan dari materi Khutbah Jum'at siang tadi (Jum'at / 14 Januari 2011).
Semoga Bermanfaat
Wassalam